Nasional

Pemerintah Desa Ciapus Kec. Ciomas Kabupaten Bogor Resmikan Bumdes (Badan Usaha Milik Desa) Ciapus Cipta Mandiri

 

Berita Sepekan (28/02/2021)
Dalam upaya meningkatkan bidang mikro daya beli masyarakat Desa Ciapus serta dalam proses bangkit dari pandemik Covid 19 Pemdes Ciapus melalui BUMDES Ciapus Cipta Mandiri pada Minggu, 28 -02 – 2021 bertempat di gedung Bumdes Cipta Mandiri Jln. Raya Ciomas Permai telah dilaksanakan acara Peresmian Gedung Bumdes Cipta Mandiri.

Hadir dalam acara tersebut, Camat Ciomas Drs. Chairuka Judhianto, Kepala Dinas UMKM Kab. Bogor, Kepala Desa Ciapus H. Pendi, Danpos Mil 2120/Ciomas Kec. Ciomas Pelda Edi Sutisna, Bhabinmas Desa Ciapus, Ketua BPD Ciapus beserta anggota, Ketua LPM Desa Ciapus beserta anggota, dan Ketua Bumdes Ciapus Cipta Mandiri beserta anggota.

Dalam sambutan nya Kepala Desa Ciapus H. Pendi menyampaikan,”menciptakan daya guna serta mampu mengugah daya beli masyarakat Desa Ciapus di tengah pandemik Covid 19.
Bumdes Ciapus Cipta Mandiri yang sudah 1 tahun berdiri ini adalah sebagai bentuk menjalin sinergitas Pemerintah Desa dengan warga Desa Ciapus.
Kami berharap semoga dengan peresmian gedung Bumdes ini ada peningkatan sumber daya manusia dan mampu memfasilitasi para pengusaha rumahan yang berada di Desa Ciapus.
Bumdes CCM harus bisa saling melengkapi dan berkerja sama dalam meningkatkan produksi nya.
Semoga dengan adanya Bumdes CCM masyarakat kita juga sudah terbantu untuk memenuhi segala jenis kebutuhannya sehingga tidak perlu lagi berbelanja kebutuhan ke jauh tempat.
Semoga Bumdes CCM semakin kompak dan semakin sukses,”ucap Kades.

Ditempat yang sama Kepala Bumdes Ciapus Cipta Mandiri Widodo Budi Santoso turut pula menyampaikan sambutan nya,”ucapan terima kasih kami kepada semua stake holder pemerintah baik Pemerintah Desa hingga Pemerintah Daerah yang sudah mengapresiasi pendirian Bumdes CCM ini, selain itu pula tak lupa kami ucapkan pula terima kasih kepada semua warga masyarakat Ciapus yang sudah bekerja sama dengan kami sehingga berdirinya Bumdes CCM.
Kami berharap semoga setelah pelaksanaan peresmian Bumdes CCM yang dihadiri Camat Ciomas dan Kepala Dinas UMKM Kab. Bogor Bumdes CCM akan terus maju dan sukses berjalan.
Terlebih harapan kami dengan Bumdes ini di resmikan semakin banyak pula dari para pengusaha rumahan yang dapat menjalin kerjasama dengan Bumdes kita ini.
Semakin luas konsumen baik yang membeli dan menjalin kerjasama semakin pula nantinya Bumdes CCM menjadi terkenal.

Bumdes CCM sudah memproduksi beragam produk sendiri seperti sabun cuci piring, sabun untuk mengepel, hand sanitazer bahkan juga kulineran kita sudah ada.
Kita menggunakan nama ciri khas yang mudah diingat dan diucapkan yaitu Nu Sae.
Kami berharap semoga dengan peresmian ini Bumdes CCM semakin kompak berkarya dan memperkenalkan produk lokal menjadi produk yang lebih luas lagi pemasaran nya.
Dan mari kita bersama -sama berdoa semoga kita bisa bangkit dari keterbatasan dan keterpurukan di masa pandemik Covid 19.”tambahnya.(ria)

Beritasepekan.Net

Beritasepekan.net tidak hanya menerbitkan portal berita online, kami juga menerbitkan buletin / tabloid mingguan yang kami rangkum dalam waktu 1 minggu terakhir.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close