Nasional
Danramil 0605/Bogor Utara Kodim 0606/Kota Bogor Korem 061/SK Dampingi SMA Kosgoro Kota Bogor Laksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Berita Sepekan (01/10/2019)
Pada Selasa, 01 Oktober 2019. Bertempat di Lapangan Upacara SMA Kosgoro Kota Bogor, Jln. Pajajaran.
No. 217. A dilaksanakan Upacara Bendera Merah Putih SMA Kosgoro dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila.
Pejabat upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada SMA Kosgoro, Perwira Upacara oleh siswa SMA Kosgoro, yang menjadi Inspektur Upacara/Pembina Upacara Kapten Inf Jasmungin Danramil 0605/ Bogor Utara.
Petugas Upacara siswa SMA Kosgoro.
Upacara diikuti oleh, Kepala Sekolah SMA Kosgoro, Wakil Kepala Sekolah SMA Kosgoro,
Seluruh Guru SMA Kosgoro,
Staf SMA Kosgoro serta Siswa -Siswi SMA Kosgoro.
Dalam arahan Danramil 0605/Bogor Utara Kapten Inf Jasmungin mengatakan,”menekankan kepada seluruh siswa SMA Kosgoro tentang Pancasila sebagai dasar Negara, Implementasi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Pancasila sebagai sumber segala sumber hukum dalam pemerintahan NKRI.
Selain itu Danramil menghimbau dan memgajak Siswa Siswi SMA Kosgoro untuk tidak perlu ikut melaksanakan Demo.
Laksanakan tanggung jawabnya sebagai pelajar yang wajib belajar, laksanakan kegiatan yang positif dan membangun karena itu yang akan menambah bekal kalian pada kehidupan selesai melaksanakan pendidikan di SMA.”ungkap Danramil. (ria)